Mitos ato tahayul masih ada dan berkembang di tengah masyarakat Indonesia, dalam bidang apapun tak terkecuali di bidang bisnis. Tetapi di bisnis lebih fokus ada mitos angka 4. Ada apa dengan cinta...eh angka 4? Mungkin hanya cinta yang bisa menjawabnya... alah lagi-lagi cinta.
Selama ini orang mengenal angka 13 sebagai angka sial dan harus dihindari. Tapi di dalam bisnis seluler juga bisnis yang lain bukan angka 13 yang ditakuti dan dihindari tapi angka 4. Tidak percaya? Ok's aku kasih contoh.
Di Indonesia terdapat banyak operator seluler baik pascabayar maupun prabayar dengan jumlah angka 10 - 12 digit dan diawali dengan 08 ato +62 untuk kode internasional Indonesia. Dari awalan ato prefiks ( biasanya empat angka terdepan ), akan diketahui nomor tersebut dari operator mana. 0811, 0812 untuk simPATI Telkomsel, 0815 dan 0816 untuk Mentari Indosat dan lainnya.
Tapi coba anda perhatikan dengan cara seksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya. Adakah yang nomor prefiksnya menggunakan angka 4? Apakah suatu unsur kesengajaan ato hanya kebetulan? Ya aku nggak tahu, karena aku nggak kerja di penyedia Operator seluler. Mungkin ada yang lebih tahu dan tahu lebih?
Contoh laen. Apakah kalian pernah menjumpai nomor seri ponsel dari merk apa saja baik lokal ( cina ) maupun internasional ( Nokia, Sony Ericsson, LG dan teman-temannya) menggunakan angka 4? Telah puluhan bahkan mungkin ratusan seri ponsel yang telah dikeluarkan masing-masing vendor. Semua angka dari 1 - 9 pernah dipakai, tapi kenapa angka 4 dilompati?
Pernah seh Samsung menggunakan angka 4 disalah satu seri ponselnya, tapi yang terjadi seri ponsel tersebut kurang laku dipasaran. Entah karena faktor angka 4 tersebut atokah fiturnya yang memang masih primitif (hanya sms dan voice).
Kenapa seh angka 4 begitu dihindari di dalam bisnis? Konon katanya karena diguna-guna oleh mbah dukun (emang Alan si mbah dukun...). Bagi yang percaya, konon angka 4 tidak bagus untuk bisnis karena tidak membawa keberuntungan alias tidak hoki. Alasannya?
Konon, masih konon ne belum kiri...eh itu kanan ding. Karena bentuk angka 4 yang labil alias tidak stabil, dia berdiri dengan satu kaki. Nha, karena hanya punya satu kaki dia tidak bisa berdiri dengan stabil, tidak bisa bertahan lama dan gampang terombang-ambing dan jatuh. Kalo dipake di bisnis, jangan-jangan nanti bisnisnya ga stabil, gampang goyah, tidak hoki. Karena tidak hoki berarti ga dapat untung, terus tikarnya digulung deh...
Believe it or not? It's up to you....

Dikutip dari Radar Jogja edisi Rabu Legi 15 Oktober 2008 dan disajikan dengan gaya yang berbeda.

Artikel Terkait:

12 komentar

  1. Anonymous // February 11, 2009 at 8:37 PM  

    katanya juga pren, angka 4 itu dalam bahasa mandarin terdengar seperti kematian. Sama tulisan cuma beda penekanan. Katanya sih begitu

  2. Anonymous // February 12, 2009 at 1:43 AM  

    kalo gak salah indsat im2 pke 0814 ya? makanya lemot gak bisa lari krna 4 kakinya satu :D

    itu juga menurut departemen per-konon-an sich :p

  3. Anonymous // February 12, 2009 at 10:31 AM  

    @ ponselpintar > Oh, gitu ya? Thx untuk tambahan info n pengetahuannya bro....

    @ zeze > ha..ha.. mungkin juga bro ze. Maka biar bisa lari cepat tambah aja kakinya dengan kaki palsu, minimal larinya tambah cepat

  4. Anonymous // March 11, 2009 at 5:30 PM  
    This comment has been removed by a blog administrator.
  5. Mr.USE // March 13, 2009 at 4:09 AM  

    Ada Samsung D840,F400,I450 (laris), C450 (laris), X540, Samsung banyak kok..

  6. Anonymous // March 13, 2009 at 1:04 PM  

    @ USE-r > thx atas tambahan infonya...

  7. Anonymous // March 14, 2009 at 9:09 PM  

    yup. angka 4 dalam bhs mandarin pelafalannya memang dapat dilain artikan sebagai kematian.
    Itu sebabnya, dalam seri ponsel brand Nokia, sama sekali tidak pernah ditemui seri yang berawalan 4 kan ?

  8. Anonymous // March 17, 2009 at 1:59 AM  

    @ PanDe Baik > Betul sekali bos, selama ini belum pernah ketemu angka 4 di Nokia...

  9. Anonymous // March 20, 2009 at 6:23 AM  

    beruntung nomer hape kita juga nggak ada yang berangka 4 neh .

  10. Anonymous // March 20, 2009 at 2:46 PM  

    @ ini dan itu > kayaknya itu dah dipikirin ama para operator.

  11. Anonymous // April 15, 2009 at 5:29 PM  

    Nokia ada kok angka 4nya yaitu N3410, N5410,N5410i, N6124c, N6234, bisa diliat di gsmarena, btw klo aku sih angka gak ngaruh apa2... lah valentino rossi pake angka awalan 4 bisa juara he he he.... dia kan bisnis sebagai pembalap he he he.....

  12. Tips PDA // April 16, 2009 at 11:23 AM  

    @ cidtux > iya benar memang ada, tapi apa selaku atau lebih laku dari seri Nokia yang laen misal N70 or N95 kal? Ya itu masalah kebiasaan dan kepercayaan. Trus klo valentino rossi itu bukan bisnis, dia membalap terus bisnis ataupun uangnya adalah bonus....

Post a Comment

Bagi temen-temen yang pengen komentar silakan komentar, tapi yang baik-baik aja ya?!..he..he..