Menggunakan Ponsel CDMA sebagai modem PDA

Diposting oleh Street Spirit | 3:59 PM | | 0 komentar »

PDA, selain bisa digunakan untuk modem internet juga bisa menggunakan modem internet yang lain misalnya ponsel CDMA. Sekarang sudah banyak orang (mungkin termasuk anda) yang menggunakan nggak hanya 1 ponsel, entah itu CDMA atau GSM. Untuk kali ini akan kita bahas bagaimana menggunakan ponsel cdma sebagai modem internet PDA. Asalkan ponsel yang anda gunakan mempunyai gigi biru alias bluetooth sebagai penghubung nirkabel keduanya. Ok, langkah-langkahnya sebagai berikut:

Langkah 1
Aktifkan bluetooth PDA dan ponsel cdma anda, kemudian lakukan pairing. Caranya, dari layar today anda tekan start > setting > pilih tab connection > bluetooth.
Di kolom yang muncul, pilih “add new device”. PDA anda akan mencari piranti (ponsel) bluetooth lain. Jika sudah, pilih dan masukkan kode pairing yang telah anda tentukan.


Langkah 2
Masih pada tampilan yang sama, pilih nama bluetooth ponsel cdma anda kemudian beri centang (v) di bagian “Dial up networking”.

Langkah 3
Sekarang membuat koneksi baru. Caranya, dari menu setting pilih tab connection. Pilih “Add a new modem connection”.

Langkah 4
Jendela selanjutnya ada kotak “Enter a name for the connection”, anda bisa menulisnya sesuai keinginan anda misalnya cdma. Nah di kotak “select a modem” pilihlah bluetooth kemudian klik next. Pilih modem yang anda gunakan (ponsel cdma anda), lalu klik next. Selanjutnya masukkan nomor dial koneksinya. #777 untuk koneksi internet operator cdma. Masukkan username dan password koneksi sesuai dengan operator yang anda gunakan.
- telkom flexi
username : telkomnet@flexi
password : telkom
- mobile 8
username : m8
password : m8
- starone
username : starone
password : Indosat
- esia
username : esia
password : esia
Kolom domain nggak perlu anda isi. Tekan OK. Proses instalasi modem sudah selesai.

Langkah 5
Coba koneksi baru anda tadi. Masuk ke menu setting pilih tab connection kemudian pilih menu connections. Pilih “Message existing connections”. Nha pilih cdma (nama koneksi yang telah anda masukkan) dengan menekan agak lama kemudian pilih “Connect”.Sekarang cobalah PDA anda untuk membuka halaman web! PDA anda terkoneksi dengan internet, sementara ponel cdma anda melakukan proses komunikasi data.
Selamat menikmati!!!

Sumber : Tabloid Pulsa

Artikel Terkait:

0 komentar

Post a Comment

Bagi temen-temen yang pengen komentar silakan komentar, tapi yang baik-baik aja ya?!..he..he..